Logo Bloomberg Technoz

Sedangkan, dua politikus PKB yaitu Ida Fauziah dan Abdul Halim Iskandar mundur karena akan dilantik menjadi anggota DPR periode 2024-2029.

Jokowi sendiri sempat mengeluarkan ungkapan tentang merasa ditinggal jelang dirinya lengser dari kursi presiden. Hal ini diungkap saat dirinya memberikan pidato dalam acara Kongres III Partai Nasdem.

"Biasanya datang itu ramai-ramai, terakhir begitu mau pergi ditinggal ramai-ramai, tapi saya yakin itu tidak dengan Bapak Surya Paloh, tidak dengan Bang Surya dan tidak juga dengan NasDem," kata Jokowi.

Mahfud MD

Jabatan: Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan
Tanggal: 1 Februari 2024
Alasan: jadi cawapres pada Pemilu 2024
Pengganti: Hadi Tjahjanto [22 Februari 2024]

Tri Rismaharini

Jabatan: Menteri Sosial
Tanggal: 6 September 2024
Alasan: jadi calon gubernur Jawa Timur pada Pilkada 2024
Pengganti: Saifullah Yusuf [11 September 2024]

Pramono Anung

Jabatan: Sekretaris Kabinet
Tanggal: 19 September 2024
Alasan: jadi calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2024
Pengganti: Menteri Sekretaris Negara Pratikno [Plt]

Ida Fauziyah

Jabatan: Menteri Ketenagakerjaan
Tanggal: 30 September 2024
Alasan: jadi anggota DPR 2024-2029
Pengganti: Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto [Plt]

Abdul Halim Iskandar

Jabatan: Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi
Tanggal: 30 September 2024
Alasan: jadi anggota DPR 2024-2029
Pengganti: Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy [Plt]

(red/frg)

No more pages