Logo Bloomberg Technoz

Lawan Hizbullah, Israel Siapkan Serangan Darat ke Lebanon

News
01 October 2024 06:30

558 Orang Tewas, 1800 Luka Dalam Serangan Udara Israel ke Lebanon Dua Hari Ini (Bloomberg)
558 Orang Tewas, 1800 Luka Dalam Serangan Udara Israel ke Lebanon Dua Hari Ini (Bloomberg)

Jenny Leonard dan Dan Williams - Bloomberg News

Bloomberg, Israel menutup daerah-daerah di sepanjang perbatasannya dengan Lebanon sebagai persiapan yang diduga bagian dari upaya serangan darat terhadap Hizbullah. Hal ini sekaligus menjadi tanda negara ini kembali menentang suara internasional yang menyerukan untuk menahan diri.

Serangan Israel ini diperkirakan akan memperluas kampanye melawan kelompok yang didukung Iran tersebut. Bahkan Israel membunuh pemimpin Hizbullah, Hassan Nasrallah saat AS, Uni Eropa dan negara-negara Arab menyerukan gencatan senjata, Jumat lalu. Tentara Israel nampaknya memang telah mengalihkan fokusnya ke Lebanon dengan menghentikan sementara perangnya melawan Hamas di Jalur Gaza.

Washington memperkirakan Israel akan melancarkan serangan darat terbatas ke Lebanon. Namun mereka mengklaim telah memperingatkan pemerintah Perdana Menteri Benjamin Netanyahu agar tidak melakukan operasi yang lebih besar dan berjangka panjang. Menurut pejabat AS yang mengetahui situasi tersebut, serangan Israel berisiko konfrontasi langsung dengan Teheran.

Israel selama seminggu terakhir telah menggempur Lebanon dengan serangan udara besar-besaran. Pada Senin lalu, Israel mengisyaratkan siap mengirim lebih banyak pasukan darat ke Lebanon Selatan; termasuk unit-unit tank, setelah operasi komando skala kecil di perbatasan dalam beberapa bulan terakhir.