Logo Bloomberg Technoz

Pertama, ACMI Leasing atau perjanjian antara dua maskapai penerbangan, di mana penyewa setuju untuk menyediakan pesawat, awak, pemeliharaan dan asuransi (ACMI) kepada penyewa – sebagai imbalan atas pembayaran jumlah jam yang dioperasikan.

Kedua, maskapai penerbangan sewa atau air charter flights dalam kontrak jangka pendek, menengah, dan panjang. Ketiga, layanan angkutan udara atau air freight services yang merupakan pengiriman barang melalui maskapai penerbangan. 

Hingga saat ini, BBN Airlines Indonesia telah menyiapkan 3 armada Boeing 737-800 untuk melayani permintaan carter penumpang. Spesifikasi dari armada tersebut adalah memiliki jarak tempuh maksimal 5.185 km dengan 189 kursi penumpang dan mesin CFM56-7B26. 

Selain itu, BBN Airlines Indonesia juga menyediakan 3 pesawat kargo dengan armada Boeing 737-800 dan Boeing 737-400 untuk melayani penerbangan domestik maupun internasional. 

Dengan armada yang telah tersedia, BBN Airlines Indonesia menargetkan untuk mengoperasikan 40 pesawat armada pada 2027. 

Infografis Sumber Pendanaan BBN Airlines, Sang Maskapai Baru di RI (Arie Pratama/Bloomberg Technoz)

Bagian Avia Solutions Group

Di sisi lain, Avia Solutions Group adalah penyedia ACMI dengan 199 armada pesawat dan merupakan perusahaan induk dari SmartLynx Airlines, Avion Express, BBN Airlines, KlasJet, Magma Aviation, dan lainnya yang beroperasi di semua benua di dunia. 

Grupini  juga menyediakan berbagai layanan penerbangan seperti pemeliharaan, perbaikan, dan perombakan atau maintenance, repair and overhaul (MRO), pelatihan pilot dan awak, penanganan darat dan solusi saling berhubungan lainnya.

Avia Solutions Group didukung oleh lebih dari 11,700 profesional penerbangan di seluruh dunia.

Terbang Perdana

Terbaru, BlueBird Nordic Airlines atau BBN Airlines Indonesia telah resmi membuka penerbangan komersial perdananya dengan rute Jakarta—Surabaya pada Jumat (27/9/2024).

Berdasarkan tangkapan story akun Instagram BBN Airlines Indonesia, mengutip dari akun media sosial X @txttransportasi, sejak Jumat kemarin, pesawat BBN Airlines Indonesia telah terbang ke Bandara Internasional Juanda, Surabaya dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang. Begitu pun sebaliknya.

Harga tiket penerbangan rute Jakarta—Surabaya pada 27 September 2024 tercatat mulai dari sekitar Rp1,1 juta.

Adapun, mengutip dari situs jejaring resmi BBN Airlines Indonesia, harga tiket untuk rute yang sama pada hari ini, Senin (30/9/2024) mencapai Rp1,2 juta dengan jam keberangkatan pukul 13.00 WIB dan estimasi kedatangan pukul 14.25 WIB. 

Harga tiket maskapai baru BBN Airlines

Adapun, untuk rute sebaliknya, Surabaya—Jakarta pada hari ini, harga tiket juga dibanderol Rp1,2 juta-an dengan jam keberangkatan pukul 15.30 WIB dan estimasi kedatangan pukul 16.45WIB. 

Meski demikian, penerbangan BBN Airlines untuk tujuan ke Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan, belum ditetapkan jadwalnya.

(wdh)

No more pages