Logo Bloomberg Technoz

Meski Ekspor Turun, Ekonomi India Masih Tetap Perkasa

News
21 April 2023 14:00

Jumlah penduduk India kini mengungguli jumlah penduduk China (Bloomberg)
Jumlah penduduk India kini mengungguli jumlah penduduk China (Bloomberg)

Anup Roy - Bloomberg News

Bloomberg, Aktivitas ekonomi India tetap tangguh selama periode Maret meskipun ekspor negara ini melemah dan pengangguran meningkat, sehingga meredupkan prospek ekonomi negara ini yang sudah melampaui China sebagai negara dengan penduduk terpadat ini.

Sementara alat ukur aktivitas ekonomi India, biasa disebut Animal Tracker, tidak berubah di angka 5 selama tiga bulan berturut-turut. Ini menunjukkan pendapatan dari pajak dari konsumsi baik yang menunjukkan bahwa ekonomi terbesar ketiga di Asia ini terus berjalan. Itu adalah pembacaan dari keseluruhan pelacak aktivitas yang terdiri dari delapan indikator frekuensi tinggi yang disusun oleh Bloomberg. 

Aktivitas ekonomi India


Angka-angka ini pada saat Bank Sentral India atau Reserve Bank of India menunda kenaikan suku bunga untuk pertama kalinya sejak Mei 2022, untuk mengevaluasi dampak kenaikan suku bunga sebesar 250 basis poin dalam upaya mendukung pertumbuhan ekonomi. Kenaikan harga eceran dan grosir (inflasi) telah mereda karena suku bunga yang masih tinggi, mendorong permintaan untuk jeda yang lebih lama.

Minggu lalu, Menteri Keuangan India Nirmala Sitharaman mengatakan bahwa pemerintahnya melakukan "upaya-upaya yang cukup" untuk memastikan perekonomian tetap kuat meskipun ia prihatin atas kebijakan OPEC+ yang memangkas produksi dan dampak keputusan-keputusan yang berkaitan dengan perang Rusia di Ukraina. Kelemahan dalam permintaan untuk barang manufaktur dan aktivitas jasa dapat menjadi hambatan bagi pemulihan India, tambahnya.