Indonesia Lolos Piala Asia U-20, Vietnam Tersingkir
Redaksi
30 September 2024 08:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Tim Nasional (Timnas) Garuda Nusantara lolos ke putaran final Piala Asia U-20 China 2025. Hasil ini diraih usai anak asuh Indra Safri menjadi juara pada Gruf F babak kualifikasi dengan raihan 7 poin dari dua kemenangan dan satu imbang.
Babak kualifikasi Piala Asia U-20 membagi 45 negara ke 10 grup; A hingga J. Pada fase ini, akan keluar 15 timnas yang akan menemani tuan rumah China dalam putaran final tahun depan.
Sebanyak 10 tim yang lolos adalah para penghuni peringkat pertama dari masing-masing grup. Sedangkan lima timnas lainnya dipilih dari tim penghuni peringkat dua tiap grup yang punya capaian paling tinggi.
Timnas U-20 Indonesia menjadi juara pada Grup F setelah meraih kemenangan 4-0 melawan Maladewa; dan 3-1 melawan Timor Leste. Pada pertandingan terakhir, Indonesia hanya bermain imbang 1-1 melawan Yaman.
Indonesia dan Yaman sebenarnya mengumpulkan poin yang sama di Grup F. Akan tetapi, Indonesia lebih unggul dalam peraihan gol sehingga berhak berada pada posisi pertama.