Bitcoin Bertahan di Harga Nyaris Rp 1 M, Siap Bullish Akhir Bulan
Redaksi
29 September 2024 12:34
Bloomberg Technoz, Jakarta - Meski pergerakan aset kripto Bitcoin relatif stabil di kisaran US$65.000 dalam 24 jam terakhir hingga Minggu (29/9/2024) siang, namun tren mingguannya menunjukkan grafik peningkatan sekitar 4,1%.
Dalam pekan sebelumnya Bitcoin masih berkisar pada level US$63.143 (sekitar Rp959 juta) dan hingga pukul 12.30 hari ini, pencapaian BTC ada di US$65.752 (sekitar Rp999 juta). Gelombang penurunan suku bunga global menguntungkan aset kripto paling berharga di dunia ini.
Bitcoin periode September bergerak anomali dengan kenaikan lebih dari 10%. Dari catatan sejarah sepanjang September selama satu dekade terakhir selalu terjadi penurunan harga 5,9%. Bloomberg melaporkan.
Berdasarkan data CoinMarketcap, Minggu siang, gerak yang realtif sama terjadi pada kripto Ethereum yaitu positif 2,9% secara mingguan namun minus 0,8% dibandingkan perdagangan Sabtu dan sementara berada di US$2.671.
Kripto Dogecoin milik Elon Musk meraih +2,3% dalam 24 jam, atau sepekan masih surplus 18,9% pada harga US$0,128. Solana berada di kisaran harga US$157,35 atau meraih angka kenaikan 6,2% secara mingguan namun turun 0,7% dalam 24 jam terakhir.