Logo Bloomberg Technoz

Berdayakan UMKM, BRI Jadi Salah Satu BUMN dengan ESG Terbaik


Direktur Utama BRI Sunarso
Direktur Utama BRI Sunarso

JakartaDeputi Bidang Manajemen Sumber Daya Manusia, Teknologi, dan Informasi Kementerian BUMN Tedi Bharata menyebut BRI merupakan salah satu  perusahaan dengan capaian Environmental, Social, and Governance (ESG) score terbaik.

"BRI adalah salah satu perusahaan dengan capaian ESG score yang terbaik," kata Tedi dalam event kumparan Green Initiative Conference 2024 dengan tema ‘Strategi Inovatif Bank BUMN untuk Meningkatkan Aksesibilitas Keuangan Hijau’ di Hotel Borobudur Jakarta, Selasa (24/9).

Tedi mengungkapkan, capaian ESG yang diraih BRI merupakan hasil dari dedikasi dan upaya yang konsisten. Dia menyebut, fokus BRI pada pembiayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) serta Sektor Makanan dan Industri (SMI) sangat penting bagi fondasi perekonomian Indonesia.

“Alhamdulillah, memang BRI ini fokusnya pada pembiayaan untuk UMKM dan SMI, yang menjadi fondasi perekonomian Indonesia,” ungkapnya.

Komitmen BRI yang mengintegrasikan prinsip-prinsip ESG dalam operasional bisnisnya menunjukkan bahwa BRI sebagai perusahaan BUMN tidak hanya berorientasi pada keuntungan semata, namun juga peduli terhadap dampak sosial dan lingkungan.