Logo Bloomberg Technoz

Kata Jokowi soal Prabowo Bakal Bentuk 44 Kementerian

Redaksi
26 September 2024 11:42

Presiden Joko Widodo di Upacara Bendera di IKN 17 Agustus 2024 (Youtube Setpres)
Presiden Joko Widodo di Upacara Bendera di IKN 17 Agustus 2024 (Youtube Setpres)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo enggan mengomentari kabar rencana Prabowo yang disebut-sebut akan menambah kabinet menjadi 44 kementerian. Jokowi mengatakan jumlah kementerian merupakan hak prerogatif presiden terpilih.

"Tanya kepada presiden terpilih. Kok tanya ke saya. Itu adalah hak prerogatif presiden terpilih," ujar Jokowi kepada wartawan di Kalimantan Timur, Kamis (26/9/2024).

"Presiden terpilih sudah mendapatkan mandat oleh rakyat," kata Jokowi menegaskan.

Kabar rencana pembentukan 44 kementerian oleh Prabowo Subianto kian berhembus kencang. 

Bahkan, DPR RI juga berencana menambah jumlah komisi untuk mengimbangi penambahan jumlah kementerian Prabowo-Gibran.