Logo Bloomberg Technoz

Referensi atas pungutan—rata-rata tertimbang berdasarkan harga minyak kelapa sawit — ditetapkan setiap bulan oleh Kementerian Perdagangan untuk menghitung bea keluar.

Adapun, pemangkasan pungutan menjadi US$63 per ton dari US$90 per ton untuk September. Pungutan untuk produk kelapa sawit olahan akan berkisar antara 3% dan 6%. Peraturan baru ini telah berlaku mulai 22 September 2024.

Di lain sisi, Achamd juga mengingatkan bila kebijakan pemangkaasan pungutan CPO ini terus berlanjut, kekhawatiran terkait dengan keberlanjutan program-program penting seperti biodiesel justru menjadi pertanyaan besar.

Pasalnya, idustri sawit Indonesia saat ini juga berperan dalam mendukung program energi terbarukan melalui mandatori biodiesel, yang dananya sebagian besar berasal dari pungutan ekspor sawit. 

Konsumsi solar vs. biodiesel di Indonesia./dok. BMI

Sekadar catatan, kebutuhan pendanaan atau 'subsidi' biodiesel untuk program mandatori B35 pada 2024 diperkirakan mencapai Rp28,5 triliun, melonjak 55,56% dari realisasi tahun lalu. Target tersebut dengan asumsi jika dana pungutan ekspor CPO tercapai setidaknya Rp27,3 trilliun pada tahun ini.

Adapun sampai dengan kuartal I-2024, BPDPKS telah menyalurkan insentif biodiesel senilai Rp1,39 triliun.

"Dengan menurunnnya penerimaan dari pungutan ekspor, pendanaan untuk subsidi biodiesel bisa terancam, dan hal ini dapat berdampak negatif terhadap keberlanjutan program biodiesel yang merupakan bagian dari upaya transisi energi Indonesia menuju energi yang lebih hijau."

Meskipun kebijakan pemangkasan tarif pungutan ekspor ini diharapkan menyegarkan industri sawit dalam jangka pendek, Achmad menyarankan agar pemerintah segera memikirkan solusi jangka panjang untuk memastikan keberlanjutan industri sawit serta mendukung transisi energi hijau melalui program biodiesel.

Sekadar catatan, harga CPO naik pada penutupan perdagangan kemarin. Per Selasa (24/9/2024), harga CPO di Bursa Malaysia untuk kontrak pengiriman Desember dihargai MYR 3.989/ton, naik 0,3% dibandingkan dengan hari sebelumnya.

Alhasil, kenaikan ini membuat harga CPO resmi naik 5 hari tanpa putus. Selama 5 hari tersebut, harga bertambah hampir 7%.

(prc/wdh)

No more pages