Logo Bloomberg Technoz

Fakta-Fakta Smelter Mempawah Punya Antam-Inalum yang Telan Rp16 T

Dovana Hasiana
25 September 2024 09:50

Fasilitas pencucian bauksit atau washed bauxite./Bloomberg-Paulo Fridman
Fasilitas pencucian bauksit atau washed bauxite./Bloomberg-Paulo Fridman

Bloomberg Technoz, Jakarta Proyek Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR) Fase 1 di Mempawah, Kalimantan Barat, berhasil melaksanakan injeksi bauksit perdana dan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo pada Selasa (25/9/2024).

SGAR ini merupakan proyek strategis nasional (PSN) yang dikerjakan oleh PT Borneo Alumina Indonesia (PT BAI), yang merupakan perusahaan patungan dengan kepemilikan saham PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) sebesar 60% dan PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam sebanyak 40%.

Investasi

Nilai investasi dari proyek SGAR Fase 1 adalah Rp16 triliun, yang digunakan untuk proyek dan pembangunan infrastruktur berupa jalan.

“Dengan investasi Rp16 triliun, kita betul-betul akan memulai babak baru Indonesia sebagai negara industri,” ujar Jokowi dalam agenda peresmian injeksi perdana. 

Presiden Joko Widodo dan Menteri BUMN Erick Thohir kunjungi proyek Smelter Grade Alumina Refinery (SGAR) Phase 1 di Kabupaten Mempawah./dok. BUMN