Perburuan investor di pasar surat utang, akhirnya juga memberikan penguatan pada nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Rupiah yang tadi pagi dibuka menguat, pada tengah hari ini masih bertahan di zona hijau penguatan di posisi Rp15.176/US$.
Sementara di pasar saham, IHSG ditutup sedikit naik pada sesi pertama perdagangan ke level 7.781,74 atau naik 0,08% di tengah reli bursa saham di Asia sejak pagi tadi, terungkit sentimen pemangkasan bunga acuan The Fed lebih lanjut di sisa tahun.
Indeks saham di China bahkan melompat tinggi menyambut paket stimulus yang dilansir oleh otoritas di negeri kedua terbesar di dunia itu.
Indeks saham di Hong Kong, Hang Seng melompat 3,7% sampai siang ini. Begitu juga indeks CSI 300 yang naik 3,6%, disusul oleh Shenzhen 3,44%.
Bank sentral China, PBOC, memutuskan kewajiban giro wajib minimum perbankan ke level terendah sejak 2020 silam. Tingkat suku bunga utama di negeri itu juga dipangkas. Keputusan dua kebijakan pelonggaran sekaligus itu juga menjadi yang pertama kali terjadi dalam satu dasawarsa terakhir, menandai betapa pentingnya urgensi pemberian stimulus pada perekonomian yang terancam kelesuan lebih buruk.
(rui)