Logo Bloomberg Technoz

Demo Petani Kepung Ibu Kota: Pawai Traktor, Bawa Hasil Bumi

Redaksi
24 September 2024 11:50

Ilustrasi buruh tani. (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Ilustrasi buruh tani. (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Buruh tani turun ke jalan dalam peringatan Hari Tani, Selasa (24/9/2024). Massa dari berbagai daerah membawa traktor, gabah, hingga sejumlah poster mendesak komitmen reforma agraria.

Massa berkumpul di sekitar Patung Kuda, Jakarta Pusat. Massa dari Serikat Petani membawa traktor dari sawah, hingga menggenggam gabah kering menuntut komitmen reforma agraria yang berpihak kepada petani kecil.

Massa juga membentangkan spanduk yang berisi tuntutan reforma agraria:

1. Reforma Agraria, tanah untuk Rakyat
2. Reforma Agraria untuk kedaulatan pangan
3. Tolak Bank Tanah
4. Laksanakan reforma agraria berdasarkan konstitusi
5. Cabut UU Cipta Kerja
6. Hentikan kriminalisasi dan diskriminasi terhadap petani

Diberitakan sebelumnya, demo ribuan buruh dan petani digelar di sejumlah titik di daerah, termasuk Jakarta, Selasa (24/9/2024). Hindari ruas rute demo buruh tani di Jakarta hari ini.