Logo Bloomberg Technoz

Sawit Melejit: Harga CPO Naik Nyaris 7% dalam Seminggu

Hidayat Setiaji
24 September 2024 08:00

Traktor memindahkan hasil panen buah kelapa sawit di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Indonesia, Senin, 20 Juni 2022. (Dimas Ardian/Bloomberg)
Traktor memindahkan hasil panen buah kelapa sawit di Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Indonesia, Senin, 20 Juni 2022. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga minyak sawit mentah (Crude Palm Oil/CPO) naik pada perdagangan kemarin. Harga CPO sedang menjalani reli.

Pada Senin (23/9/2024), harga CPO di Bursa Malaysia untuk kontrak pengiriman Desember ditutup di MYR 3.977/ton, Naik 0,76% dibandingkan penutupan perdagangan akhir pekan lalu.

Dengan demikian, harga CPO genap naik 4 hari beruntun. Selama seminggu terakhir, harga melonjak 6,67% secara point-to-point.

Seorang pekerja memanen buah kelapa sawit di Kabupaten Bogor di Jawa Barat, Indonesia, Senin, 20 Juni 2022. (Dimas Ardian/Bloomberg)

Harga minyak nabati pesaing yang naik ikut mengatrol harga CPO. Kemarin, harga minyak kedelai di bursa Dalian (China) dan Chicago Board of Trade (Amerika Serikat) naik masing-masing 0,23 dan 1,02%.

Sementara harga minyak biji bunga matahari menguat 0,89%. Sedangkan harga minyak rapeseed melonjak 2,6%.