Harga Emas Cetak Rekor Tertinggi Lagi, Pilih Jual atau Beli?
Hidayat Setiaji
24 September 2024 07:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas dunia ditutup naik pada perdagangan kemarin. Walau hanya naik terbatas, tetapi rekor baru terpecahkan.
Pada Senin (23/9/2024), harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.625,8/troy ons. Naik 0,17% dibandingkan hari sebelumnya.
Harga emas memang hanya naik relatif tipis. Namun harga tersebut menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah.
Dalam seminggu terakhir, harga emas naik 1,41% secara point-to-point. Selama sebulan ke belakang, harga bertambah 4,41%.
Rilis data di Amerika Serikat (AS) menjadi sentimen positif buat emas. S&P Global melaporkan, pembacaan awal (flash reading) terhadap aktivitas ekonomi Negeri Paman Sam menunjukkan perlambatan.