Logo Bloomberg Technoz

Kasus Pertama Strain Baru Mpox Mematikan Terdeteksi di India

News
24 September 2024 07:10

Warga Kongo menerima vaksin Mpox. (Sumber: Bloomberg)
Warga Kongo menerima vaksin Mpox. (Sumber: Bloomberg)

Satviki Sanjay dan Swati Gupta - Bloomberg News

Bloomberg, India telah mendeteksi kasus pertama strain virus cacar monyet (monkey pox/mpox) yang mematikan, menurut seorang pejabat pemerintah, saat keadaan darurat kesehatan global terbaru menjangkau negara dengan jumlah penduduk terpadat di dunia ini. 

Pasien, yang berasal dari Kerala, dinyatakan positif mengidap strain clade Ib, ujar pejabat tersebut, yang tidak bersedia disebutkan namanya karena informasinya belum dirilis secara resmi oleh kementerian kesehatan.

Strain yang bermutasi terdeteksi pada seorang pria berusia 38 tahun dari distrik Malappuram, Kerala, yang baru-baru ini melakukan perjalanan dari Uni Emirat Arab, lapor kantor berita lokal PTI pada Senin (23/9/2024).

Thailand adalah negara pertama di Asia yang mendeteksi jenis baru yang menyebar dengan cepat bulan lalu setelah seorang pria Eropa tiba di Bangkok dari Afrika.