Logo Bloomberg Technoz

5 Kabar Global Populer: Suku Bunga The Fed, China Risiko Investor

Redaksi
22 September 2024 07:00

Jerome Powell, Ketua Bank Sentral AS atau the Federal Reserve. (Dok: Bloomberg)
Jerome Powell, Ketua Bank Sentral AS atau the Federal Reserve. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kabar terkait beberapa perusahaan terbesar di Jepang yang mendesak perlindungan karyawan di China, menyusul penikaman fatal terhadap seorang anak laki-laki Jepang di daratan China, menjadi berita global paling populer pekan ini.

Kabar global lainnya yang banyak menarik perhatian pembaca ialah soal pemangkasan suku bunga The Fed sebesar 50 basis poin. Berikut selengkapnya lima kabar global paling populer pekan ini:

  1. Perusahaan Jepang di China Siaga Usai Bocah Ditikam hingga Tewas
Yoko Kamikawa. (Sumber: Bloomberg)

Beberapa perusahaan terbesar di Jepang mendesak perlindungan karyawan di China, menyusul penikaman fatal terhadap seorang anak laki-laki Jepang di daratan China.

Toyota Motor Corp telah memperingatkan stafnya di Negeri Tirai Bambu untuk bersiaga sesuai dengan pedoman kedutaan besar, kata produsen mobil itu kepada Bloomberg.

Produsen Mitsubishi Heavy Industries Ltd mengatakan bahwa mereka menyebarkan kesadaran akan insiden ini di antara para pekerja di negara tersebut dan menyarankan mereka untuk berhati-hati.