Logo Bloomberg Technoz

Berdasarkan riset yang sama, total anggaran pendidikan tiap siswa di Indonesia juga berada pada peringkat 62; sedangkan total anggaran pendidikan juga berada di peringkat 61 dari total 67 negara di dunia. Meski demikian, Bris berpendapat, bukan hanya soal angka tapi juga penggunaan anggaran tersebut.

“Jadi, faktor yang mempengaruhi bukan soal seberapa besar angka anggaran yang diberikan, tapi seberapa baik mengelolanya,” kata Bris.

Di sisi lain, kata Bris, Indonesia sebenarnya memiliki daya tarik tenaga ahli asing yang baik. Peringkat WTR Indonesia untuk mengundang talenta berkualitas dari luar negeri naik dari peringkat 31 pada 2023 menjadi peringkat 17 tahun ini. 

Bahkan, Indonesia dinilai lebih menarik dibandingkan Thailand, Malaysia, dan Filipina. Atau hanya kalah dari Singapura.

Menurut Bris, ketertarikan tenaga ahli dari luar negeri untuk masuk ke Indonesia didukung oleh iklim bisnis dalam negeri dan adanya tenaga ahli dalam negeri yang justru pindah ke negara lain. 

(red/frg)

No more pages