Logo Bloomberg Technoz

Kemudian, Aceh berada di wilayah Aceh Barat, Aceh Barat Daya, Aceh Besar, Aceh Jaya, Aceh Selatan, Aceh Tamiang, Aceh Tenggara, Aceh Timur, Aceh Utara, Nagan Raya, Banda Aceh, dan Langsa.

Untuk wilayah Nusa Tengga Timur, peringatan dini hujan lebat berada di Belu, Kupang, Malaka, Rote Ndao, Sumba Timur, Timor Tengah Selatan, dan Timor Tengah Utara.

Sebelumnya, BMKG sendiri telah memprediksi sejumlah wilayah RI yang memiliki intensitas curah hujan tinggi atau tidak normal, yang menyebabkan hidrometeorologi, atau suatu fenomena bencana alam atau proses merusak yang terjadi di atmosfer (meteorologi), air (hidrologi), atau lautan (oseanografi).

Plt. Kepala BMKG Dwikorita Karnawati mengatakan, puncak musim hujan tersebut akan terjadi di Indonesia wilayah bagian barat pada November - Desember 2024.

Dwikorita mengatakan, wilayah yang akan mengalami puncak musim hujan pada November-Desember 2024 adalah sebanyak 303 Zona Musim atau 43,4% dari total Zona Musim yang meliputi Pulau Sumatera, pesisir selatan Jawa, dan Kalimantan.

"Kami menghimbau kepada masyarakat untuk lebih siap dan antisipatif terhadap potensi terjadinya bencana hidrometeorologi selama musim hujan," ujar Dwikorita dalam keterangannya.

(ibn/spt)

No more pages