Bloomberg Technoz, Solo — Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenang seorang pembisik yang mengatakan ada ancaman penggulingannya dari kekuasaan. Hal itu diungkapkan Jokowi saat kembali mengingat keputusannya mengambil alih saham Freeport.
Seperti diketahui, Indonesia telah merampungkan proses divestasi 51% saham PT Freeport Indonesia (PTFI). Jokowi menjanjikan dalam waktu dekat kepemilikan saham RI di Freeport akan mencapai 61%.
“Ada yang bisiki, hati-hati pak, bapak nanti digulingkan dari kekuasaan. Tapi kita berani. 51% saham, dan kita sebentar lagi akan membuka smelter di Gresik,” ujar Jokowi dalam sambutannya saat membuka Kongres Ikatan Sarjana Ekonomi (ISEI) di Surakarta, Kamis (19/9/2024).
“Mulai sekarang hati-hati kalau bicara Freeport. Itu bukan lagi milik Amerika. Freeport milik Indonesia,” ujar Jokowi menegaskan.
Jokowi di Kongres ISEI juga mengatakan Indonesia harus terus mampu berdaya tahan secara ekonomi. Hilirisasi telah dilakukan, kata Jokowi, tapi masih butuh diperluas ke sektor lainnya.