Logo Bloomberg Technoz

Arab Saudi Beli 21% Saham Aluminium Bahrain Senilai Rp15 T

News
18 September 2024 18:35

Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud (kanan) dan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammad bin Salman (kiri). (Sumber: Bloomberg)
Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al Saud (kanan) dan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammad bin Salman (kiri). (Sumber: Bloomberg)

Thomas Biesheuvel–Bloomberg News

Bloomberg,  Negara Arab Saudi menunjukkan keseriusannya dalam mempercepat ekspansi industri logam dan pertambangannya dengan diumumkan tiga kesepakatan.

Kabar terakhir, hari Selasa, Saudi Arabian Mining Co, yang dikenal sebagai Maaden, mengatakan bahwa mereka membeli 21% saham di Aluminium Bahrain B.S.C. dari Saudi Basic Industries Corp, pada Selasa waktu setempat. Kesepakatan pembelian saham bernilai lebih dari US$1 miliar (sekitar Rp15,4 triliun).

Hal ini pada dasarnya memindahkan holding dari satu perusahaan yang didukung negara ke perusahaan lain, tetapi juga merupakan langkah lain guna mengkonsolidasikan operasi aluminium Bahrain dan Arab Saudi dalam entitas yang lebih besar.

Kesepakatan perpindahan saham Aluminium Bahrain juga akan menjadikan Maaden sebagai pemegang saham utama.