Logo Bloomberg Technoz

PM Thailand Tunjuk Loyalis Ayahnya sebagai Penasihat Kebijakan

News
18 September 2024 16:40

Paetongtarn Shinawatra, Putri Mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra (Andre Malerba/Bloomberg)
Paetongtarn Shinawatra, Putri Mantan Perdana Menteri Thailand Thaksin Shinawatra (Andre Malerba/Bloomberg)

Patpicha Tanakasempipat - Bloomberg News

Bloomberg, Perdana Menteri Thailand yang baru Paetongtarn Shinawatra menunjuk sekelompok ekonom dan pakar hukum sebagai penasehat setelah pemerintahnya bertekad mengatasi serangkaian tantangan ekonomi yang dihadapi negara itu. 

Panel penasehat ini diketuai oleh Pansak Vinyaratn, yang sebelumnya adalah penasehat kebijakan ekonomi ayah Paetongtarn yaitu mantan perdana menteri Thaksin Shinwatra pada 2001-2006. 

Surapong Suebwonglee, mantan menteri keuangan di pemerintahan yang didukung Thaksin yang berkuasa pada 2008, ditunjuk sebagai wakil ketua panel. 

Ekonom terkenal Thailand Supavud Saicheua, yang sekarang Ketua Dewan Nasional Pembangunan Ekonomi dan Sosial, juga ditunjuk sebagai anggota panel penasehat pemerintah. Anggota lain adalah Tongthong Chandransu, mantan penasehat perdana menteri Srettha Thavisi dan Phongthep Thepkanjana, yang menjabat menteri di berbagai bidang di pemerintahan Thaksin dan Yingluck Shinawatra.