Logo Bloomberg Technoz

Bitcoin Melesat Rp930 Juta Jelang The Fed Pangkas Bunga 50 Bps

Muhammad Julian Fadli
18 September 2024 11:20

Topi logo Bitcoin, milik peserta Dubai Crypto Expo di Dubai, United Arab Emirates (UAE).(Christopher Pike/Bloomberg)
Topi logo Bitcoin, milik peserta Dubai Crypto Expo di Dubai, United Arab Emirates (UAE).(Christopher Pike/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bitcoin melesat, didorong oleh sentimen pertemuan FOMC September mengenai pemotongan suku bunga The Fed sebanyak 50 basis poin yang semakin meningkat. Mengingat pembacaan inflasi CPI AS terbaru dan data Ekonomi lainnya mendukung hal itu hampir pasti terjadi. 

Departemen Tenaga Kerja AS merilis data inflasi Consumer Price Index (CPI) untuk Agustus 2024, yang mencerminkan inflasi telah melambat selama lima bulan, dengan tingkat inflasi terbaru menjadi 2,5% secara tahunan (year-on-year/yoy) lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya yang 2,9% yoy.

Riset Analis Ajaib Kripto Panji Yudha memaparkan bahwa angka-angka ini memberikan indikasi adanya pendinginan inflasi yang mungkin mempengaruhi keputusan suku bunga mendatang.

“Dengan data CPI dan PPI yang menunjukkan penurunan inflasi, spekulasi mengenai pemotongan suku bunga Fed sebesar 0,5% di pertemuan mendatang semakin meningkat,” mengutip riset yang diterbitkan pada Rabu (18/9/2024).

Probabilitas Federal Funds Rate dalam Rapat September (CME FedWatch)

Selain itu, pasar juga akan mengamati konferensi pers Gubernur The Fed Jerome Powell. Keputusan ini diharapkan dapat mempengaruhi pergerakan harga Bitcoin dan aset berisiko lainnya