Logo Bloomberg Technoz

Ekonom & Investor Terbelah Memprediksi Putusan BI Rate Siang Ini

Ruisa Khoiriyah
18 September 2024 08:20

Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengumumkan Hasil Rapat Dewan Gubernur Bulan Mei 2024 di Jakarta, Rabu (22/5/2024). (Dimas Ardian/Bloomberg)
Gubernur Bank Indonesia, Perry Warjiyo mengumumkan Hasil Rapat Dewan Gubernur Bulan Mei 2024 di Jakarta, Rabu (22/5/2024). (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia akan mengumumkan hasil Rapat Dewan Gubernur bulanan pada siang nanti, hanya berselang sekitar 12 jam dari pengumuman keputusan kebijakan suku bunga bank sentral Amerika Serikat (AS), Federal Reserve pada Kamis dini hari.

Sampai pagi ini, hasil konsensus dari 36 ekonom yang disurvei oleh Bloomberg, memperkirakan BI akan kembali menahan bunga acuan di level 6,25%.

Sebanyak 26 ekonom mempertahankan prediksi 'hold' sementara 10 ekonom memperkirakan BI akan memangkas BI rate sebanyak 25 bps, mendahului keputusan The Fed yang diperkirakan akan menggunting suku bunga dini hari nanti.

Seakan mengekor keterbelahan yang tengah melanda pasar global saat ini menyusul terjadinya perbedaan ekspektasi antara para analis dan ekonomi dengan para pelaku pasar tentang besar penurunan Fed fund rate, di Indonesia juga terlihat hal yang mirip.

Konsensus masih memprediksi di 6,25%, atau mempertahankan BI rate di posisi saat ini. Pada saat yang sama, para pelaku pasar meningkatkan taruhannya bahwa BI akan memangkas bunga acuan siang nanti. Hal itu terlihat dari lelang Surat Utang Negara (SUN) kemarin.