OJK Minta NOBU & BABP Pertimbangkan Pencarian Investor Strategis
Sultan Ibnu Affan
17 September 2024 15:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) meminta PT Nationalnobu Bank Tbk (NOBU) dan PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) untuk mencari alternatif suntikan modal atau dana lain melalui investor strategis.
Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK Dian Ediana Rae mengungkapkan, titah tersebut dilakukan menyusul merger NOBU dan BABP yang hingga kini tak kunjung terealisasi.
"OJK sudah melakukan komunikasi pada kedua bank untuk melakukan upaya strategis lain sebagai alternatif jika proses merger kedua bank tidak dilanjutkan," ujar Dian dalam keterangannya, dikutip Selasa (17/9/2024).
Dian mengatakan, upaya tersebut meliputi pencarian investor strategis yang dapat memberikan dukungan dan akselerasi bisnis bank ke depan baik dari sisi finansial maupun teknologi. Itu juga tak lepas dari kemungkinan penjajakan melakukan aksi korporasi dengan bank lainnya.
Meski demikian, Dian menggarisbawahi jika posisi permodalan NOBU dan BABP hingga saat ini masih terbilang cukup baik dan berada di atas batas ketentuan minimum. Terlebih, rencana aksi korporasi tersebut juga sedianya bersifat sukarela atau voluntary dan masih terus berproses.