Logo Bloomberg Technoz

Sekadar catatan, 65% saham PT Smelting dipegang oleh PTFI. PT Smelting mampu memurnikan dan mengolah 1 juta ton konsentrat tembaga menjadi 300.000 ton katoda tembaga setiap tahunnya untuk memenuhi kebutuhan produksi di dalam maupun luar negeri.

Selanjutnya, Harry mengatakan, sejauh ini komitmen menyerap atau offtaker produk katoda tembaga dari smelter terbaru di Manyar, Gresik baru sekitar 100.000 ton/tahun dari pabrik foil tembaga di KEK JIIPE, Gresik, Jawa Timur.

“Sisa 500.000 ton kalau memang tidak ada konsumen dalam negeri, ya otomatis terpaksa harus kita ekspor dan ekspornya tidak jauh-jauh, di Asia Tenggara, [ada] dari Vietnam, Thailand dan juga Malaysia,” ujarnya.

Dengan demikian, Harry mengatakan, negara-negara tetangga Indonesia yang justru bakal menikmati nilai tambah yang lebih besar karena mampu menghasilkan produk turunan dari katoda tembaga.

PTFI melaporkan nilai investasi dari pabrik pemurnian atau smelter katoda tembaga terbaru di Manyar, Gresik, Jawa Timur, mencapai US$3,7 miliar atau Rp58 triliun.

Direktur PTFI Tony Wenas mengatakan smelter tersebut, dalam kapasitas penuh, bakal memiliki kemampuan untuk mengolah 1,7 juta ton konsentrat tembaga yang bakal menghasilkan 600—700 ton katoda tembaga.

(dov/wdh)

No more pages