Logo Bloomberg Technoz

Pantau Prediksi Cuaca dari BMKG Besok, Waspadai Hujan Lebat

Muhammad Fikri
16 September 2024 13:20

Ilusstrasi hujan lebat mengakibatkan banjir di Gandaria, Jakarta Selatan. (Dok: Istimewa)
Ilusstrasi hujan lebat mengakibatkan banjir di Gandaria, Jakarta Selatan. (Dok: Istimewa)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyematkan peringatan waspada pada sejumlah wilayah yang terdampak hujan lebat pada hari Selasa, 17 September 2024, di sejumlah wilayah di Indonesia.

Wilayah tersebut di antaranya Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi.

“Esok hari yang berada dalam kategori ‘Siaga’ dan ‘Waspada’ terhadap bencana hidrometeorologi dampak dari potensi hujan lebat.” dikutip dari laman sosial media @infobmkg, Senin (16/9/2024)

Untuk wilayah Aceh, BMKG menginformasikan waspada pada dampak dari hujan lebat pada sejumlah daerah, diantaranya Kota Lhokseumawe, Aceh Jaya, Kota Langsa, Kota Banda Aceh, Aceh Timur, Aceh Utara, dan Aceh Besar.

Sedangkan untuk wilayah Sumatera Utara, BMKG menempatkan kategori waspada pada wilayah Humbang Hasundutan, Tapanuli Tengah, Padang Lawas, dan Pakpak Bharat. Untuk wilayah Sumatera Barat, kategori waspada terdapat pada tiga daerah, yaitu Pasaman Barat, Lima Puluh Kota, dan Padang Pariaman.