Atas kondisi tersebut, KBRI Khartoum mengimbau WNI agar meningkatkan kewaspadaan, tetap tenang dan berhati-hati. WNI juga diimbau untuk tidak berkeliaran.
KBRI juga mengimbau WNI untuk tetap tinggal di rumah dan menjauhi jendela, meningkatkan saling komunikasi, dapat berkumpul bersama di titik-titik aman, tidak berkeliaran, menyiapkan dokumen paspor, dan beberapa barang keperluan pribadi dalam satu ransel.
"KBRI Khartoum dari jam per jam detik perdetik selalu memantau situasi dan kondisi serta melaporkan ke Pusat secara berkala, KBRI juga sudah mempunyai planning sesuai status siaga yang sudah ditentukan dan ada kategorinya serta tindakan yang harus dilakukan yang tentunya akurat dan terukur," demikian tertulis.
(evs)
No more pages