Perkuat Bisnis, BNI Bakal Suntik Modal Anak Usaha Tahun Ini
Krizia Putri Kinanti
18 April 2023 17:03
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) akan menyuntikan modal ke sejumlah perusahaan anak pada tahun ini, demi memperkuat bisnis masing-masing.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati dalam paparan kinerja keuangan Kuartal I-2023, Selasa (18/4/2023).
"Perseroan telah merencanakan aksi korporasi yang difokuskan untuk memperkuat bisnis perusahaan anak melalui penambahan penyertaan modal ke beberapa perusahaan anak," ujar Adi Sulistyowati tanpa menyebutkan lebih rinci besaran nilai maupun anak usaha yang dimaksud.
Saat ini BNI memiliki 6 anak usaha serta 2 cucu usaha, yakni BNI Multifinance, Bank Mayora, BNI Sekuritas, BNI Life, BNI Remittance, BNI Ventures, BNI Asset Management dan BNI Securities.
Dalam kesempatan yang sama Adi Sulistyowati menyampaikan bahwa untuk mencapai target bisnis tahun 2023, Perseroan telah menetapkan tujuh kebijakan strategis. Pertama, BNI mengembangkan solusi transaksi & ekosistem dalam memenuhi kebutuhan nasabah. Kedua, mengembangkan infrastruktur teknologi serta inovasi digital melalui data driven berbasis analytics, customer experience, dan perluasan partnership.
Ketiga, BNI fokus pada peningkatan CASA dan Fee Based Income (FBI) yang sustain. Keempat, BNI meningkatkan ekspansi bisnis pada corporate top tier serta sektor prioritas, value chain, dan cross selling dengan mengutamakan budaya risiko.
Kelima, Perseroan melanjutkan Transformasi Human Capital, Culture, dan Operasional sehingga lebih agile dan lean dalam mendukung bisnis. Keenam, perseroan memperkuat jaringan bisnis Internasional dalam mendukung penetrasi pasar global. Ketujuh, BNI juga mengoptimalisasi sinergi BNI Grup dalam memperkuat posisi Perusahaan Anak.
“Dengan berpedoman kepada tujuh kebijakan strategis tersebut, tentunya kami optimis akan dapat mencapai target bisnis kami di tahun 2023,” katanya.