Menperin Beber Wacana 'Gusur' Pelabuhan Impor ke Indonesia Timur
Pramesti Regita Cindy
13 September 2024 10:10
Bloomberg Technoz, Jakarta – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan wacana pemindahan pelabuhan impor barang ke wilayah Timur Indonesia akan dia sampaikan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam rapat kabinet paripurna yang akan berlangsung hari ini, Jumat (13/9/2024), di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.
"Jika diberikan kesempatan oleh Bapak Presiden, akan saya sampaikan [soal pemindahan pelabuhan ke wilayah timur]," kata Agus ketika ditemui, di kompleks parlemen, Kamis (12/9/2024).
Agus juga menyebut dirinya sebelumnya juga telah mengirimkan surat kepada Jokowi terkait dengan beberapa poin penting mengenai pengembangan pelabuhan di wilayah timur Indonesia.
Meski demikian, dia belum dapat memastikan kapan pastinya pembahasan tersebut dilakukan, mengingat rapat kabinet paripurna biasanya lebih fokus pada isu-isu makro, sedangkan pembahasan teknis dilakukan dalam rapat terbatas (ratas).
Berkaitan dengan wacana pemindahan pelabuhan impor barang ke wilayah timur Indonesia, Kementerian Perdagangan sebelumnya juga membenarkan pemerintah tengah melakukan pengkajijan.