RI Akan Luncurkan BBM Rendah Sulfur: Disubsidi, Harga Tak Naik
Dovana Hasiana
13 September 2024 10:00
Bloomberg Technoz, Bandung – Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi mengatakan pemerintah memiliki rencana untuk menyediakan bahan bakar minyak (BBM) rendah sulfur bersubsidi tanpa menaikkan harganya.
Penyediaan BBM bersubsidi rendah sulfur akan dijalankan secara bertahap, dimulai dari Jakarta sebelum nantinya berjalan secara nasional pada 2028.
Deputi Transportasi dan Infrastruktur Kemenko Marves Rachmat Kaimuddin mengatakan rencana tersebut dilakukan tanpa membebani masyarakat dan negara.
Dengan demikian, pemerintah memiliki rencana untuk menyediakan BBM rendah sulfur yang lebih tepat sasaran, yaitu kepada golongan yang membutuhkan.
“Jadi golongan kelas atas tidak lagi berhak memanfaatkan subsidi BBM,” ujar Rachmat dalam siaran pers, dikutip Jumat (13/9/2024).