Logo Bloomberg Technoz

Kepala Polisi New York Mundur di Tengah Penyelidikan Federal

13 September 2024 08:20

Petugas Keamanan Publik Times Square Alliance menyeka keringat saat suhu tinggi di New York, AS, Kamis (20/6/2024). (Adam Gray/Bloomberg)
Petugas Keamanan Publik Times Square Alliance menyeka keringat saat suhu tinggi di New York, AS, Kamis (20/6/2024). (Adam Gray/Bloomberg)

Myles Miller dan Nacha Cattan - Bloomberg News

Bloomberg, Komisaris Polisi Kota New York Edward Caban mengundurkan diri setelah lebih dari satu tahun memimpin kepolisian terbesar di AS tersebut, di tengah penyelidikan federal yang menyebabkan para agen menggeledah rumahnya bulan ini.
Dalam pesan kepada departemen kepolisian pada Kamis (12/09/2024) yang dilihat oleh Bloomberg News, Caban mengatakan penyelidikan tersebut telah menjadi gangguan dan bahwa dia membuat “keputusan sulit” untuk mundur.

"Saya tidak ingin perhatian saya terfokus pada hal lain selain pekerjaan penting kita, atau keselamatan pria dan wanita di NYPD," kata Caban dalam pesan tersebut. "NYPD pantas mendapatkan seseorang yang bisa sepenuhnya fokus pada melindungi dan melayani Kota New York."

Caban belum dituduh melakukan kesalahan apapun.

Walikota Eric Adams menunjuk Thomas Donlon sebagai komisaris sementara. Donlon, mantan agen FBI, juga pernah menjabat sebagai kepala pusat ancaman nasional dan pernah memimpin divisi keamanan dalam negeri New York.