BI Ramal Ekonomi RI Kuartal I Tumbuh Sedikit di Atas 5%
Krizia Putri Kinanti
18 April 2023 14:50
Bloomberg Technoz, Jakarta - Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi nasional pada kuartal I-2023 bisa sedikit di atas 5%. Untuk kuartal II-2023, pertumbuhan ekonomi bisa lebih tinggi karena faktor Ramadan-Idul Fitri.
"Untuk pertumbuhan ekonomi, geliat kita lebih baik. Konsumsi swasta lebih kuat, investasi non-bangunan bagus. Kami perkirakan bias ke atas," kata Perry, Gubernur BI, dalam konferensi pers usai Rapat Dewan Gubernur (RDG) periode April 2023 di kantornya, Jakarta, Selasa (18/4/2023).
Ekonomi kuartal I-2023, lanjut Perry, diperkirakan tumbuh sedikit di atas 5%. Kemudian pada kuartal II-2023 bisa 5,1% atau bahkan lebih, karena dorongan Ramadan-Idul Fitri.
Untuk keseluruhan 2023, BI memperkirakan ekonomi Tanah Air tumbuh dalam kisaran 4,5-5,3%. "Bias ke atas dalam sasaran tersebut," kata Perry.