Saham AS Ditutup Positif, Pasar Masih Berharap Soft Landing
News
11 September 2024 06:03
Rita Nazareth—Bloomberg News
Bloomberg, Saham-saham di Amerika Serikat (AS) mengalami rebound usai terjadi gelombang pembelian yang baru, membalikkan keadaan sebelumnya yaitu aksi jual, dipicu oleh kekhawatiran ekonomi.
Para trader masih akan memelototi data inflasi yang akan rilis Rabu waktu AS guna mendapatkan petunjuk mengenai ukuran penurunan suku bunga dari bank sentral Federal Reserve (Fed).
Grup utama dalam S&P 500 naik, dengan indeks acuan naik 1,2%. Hal ini terjadi pasca periode awal terburuk pada bulan September yang tercatat, menurut data Bespoke Investment Group sejak tahun 1953.
Nvidia Corp dan Tesla Ic. memimpin kenaikan saham-saham berkapitalisasi besar. Apple Inc. memperkenalkan iPhone 16, dengan Chief Executive Officer Tim Cook mengatakan bahwa iPhone 16 dibuat untuk kecerdasan buatan. Saham-saham ditutup sedikit berubah setelah merosot hampir 2%.