Logo Bloomberg Technoz

“Reli kecil yang melegakan ini tampaknya sebagian didorong oleh beberapa influencer terkemuka yang menutup posisi jual mereka,” kata Sean McNulty, direktur perdagangan di penyedia likuiditas Arbelos Markets. Ia mengutip sebuah postingan media sosial baru-baru ini dari Arthur Hayes, salah satu pendiri platform perdagangan BitMEX, dilansir dari Bloomberg News.

Indeks Harga Konsumen (consumer-price/CPI) akan jadi panduan baru investor kripto. Selama penantian rilis data pada hari Rabu, lanjut  Caroline Mauron, co-founder Orbit Markets, Bitcoin akan berayung pada kisaran US$53.000 hingga US$57.000.

Dimana perubahan angka inflasi dapat membentuk ekspektasi untuk laju pelonggaran moneter yang diantisipasi oleh bank sentral AS atau Federal Reserve (The Fed).

Laporan McNulty menyinggung penampilan Donald Trump, sebagai kandidat presiden AS yang pro kripto dalam sebuah jajak pendapat, punya peran atas volatilitas yang terjadi saat ini.

Terjadi permintaan lebih besar untuk lindung nilai pada pasar opsi jika debat hari Selasa waktu AS antara Trump melawan Kamala Harris (yang belum memberi tanggapan terkait kripto), menimbulkan gejolak. 

Realisasi investasi pada ETF Spot Bitcoin terkontraksi dengan penarikan dana total nyaris US$1,2 miliar per 6 September pada seluruh kelompok reksa dana. Ini adalah  arus keluar bersih harian terpanjang sejak pencatatannya pada awal tahun, bagian dari penarikan secara luas dari aset-aset berisiko di tengah periode yang penuh tantangan bagi pasar global.

ETF Bitcoin AS yang berinvestasi langsung pada mata uang kripto memulai debutnya pada bulan Januari dengan banyak peminat. Kuatnya permintaan secara tak terduga untuk ETF Spot tersebut membantu mendorong Bitcoin menuju rekor tertinggi US$73.798 pada bulan Maret lalu. Tak lama reli mendingin pada kisaran 30%.

Kelas aset saham dan komoditas khawatir atas pertumbuhan ekonomi dengan investor berekspektasi beragam atas data tenaga kerja Amerika Serikat (AS), serta tekanan deflasi di China. Dimana pasar kripto pergerakannya erat kaitannya dengan pergerakan saham berdasarkan korelasi jangka pendek.

(wep)

No more pages