Di sisi lain, sejumlah nama calon yang diajukan menjadi menteri juga sudah diajak diskusi oleh Prabowo. Mereka ditanya mengenai penyelesaian masalah atas persoalan Indonesia.
Muzani menambahkan, porsi menteri dari partai-partai politik pendukung Prabowo-Gibran juga saat ini masih digodok. Nantinya orang-orang yang dipilih menjadi menteri oleh Prabowo adalah orang yang kompeten di bidangnya.
“Pak Prabowo ingin sebuah pemerintahan zaken kabinet. Di mana yang duduk adalah orang-orang yang ahli di bidangnya meskipun yang bersangkutan berasal atau diusulkan dari parpol,” ucap dia.
Meski begitu, saat ini sudah ada beberapa menteri yang diisukan akan meneruskan di kabinet berikutnya, misalnya Sudaryono yang dilantik sebagai Wakil Menteri Pertanian dan Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan.
Menurut dia, nantinya Prabowo akan segera memutuskan siapa yang akan masuk ke dalam kabinetnya. Ia meminta sejumlah pihak menunggu hingga Prabowo dilantik 20 Oktober mendatang.
"Tunggu saja presiden terpilih dalam hal ini Pak Prabowo dan Wakil Presiden terpilih dalam hal ini Mas Gibran akan terus melakukan diskusi tentang postur pemerintahan kabinet yang akan datang," imbuh dia.
(ain)