Apindo Soal Wacana Iuran Dapen Tambahan: Waktunya Tak Tepat
Pramesti Regita Cindy
09 September 2024 15:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) berharap pemerintah dapat melakukan kajian atau mempertimbangkan lebih lanjut sebelum mengambil keputusan final terkait dengan rencana pengenaan iuran program dana pensiun tambahan.
Ketua Bidang Ketenagakerjaan Apindo Bob Azam menekankan waktu pengenaan iuran baru ini tidak tepat, mengingat kondisi ekonomi yang belum stabil.
"Intinya kita minta kepada pemerintah untuk saat ini jangan ada iuran-iuran tambahan dahulu deh. Perusahaan ini kan lagi menghadapi tekanan permintaan yang turun, kemudian juga ekonomi yang melemah, daya beli juga yang melemah kan kita bisa lihat dari deflasi dalam beberapa bulan terakhir ini. Kemudian juga PMI [Purchasing Managers' Index] kita juga sudah masuk ke kontraksi di bawah 50, PMI kita sudah masuk ke kontraksi jadi secara indikator perekonomian nggak menguntungkan," jelas Bob ketika dihubungi, dikutip Senin (9/9/2024).
Pulihkan Ekonomi Dahulu
Di samping itu, Bob juga menyarankan agar pemerintah lebih fokus pada pemulihan ekonomi terlebih dahulu, terutama setelah Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) nanti dan pembentukan kabinet baru pada Oktober.