"Di Agustus, dipengaruhi oleh suhu tinggi, cuaca hujan dan faktor-faktor lain, IHK nasional naik secara musiman dari bulan sebelumnya, dan kenaikan dari tahun ke tahun terus berlanjut," kata Dong dalam pernyataannya yang menyertai rilis tersebut.
Lemahnya permintaan mengurangi kesempatan China untuk mencapai target pertumbuhan sekitar 5% karena konsumen menunda pembelian dan perusahaan-perusahaan memangkas upah.
Mantan Gubernur bank sentral Yi Gang meminta para pembuat kebijakan untuk fokus melawan tekanan deflasi "saat ini". Hal ini menandai pengakuan langka dari tokoh terkemuka China mengenai perjuangan negara ini dalam menghadapi penurunan harga-harga.
"Secara keseluruhan kita memiliki masalah lemahnya permintaan domestik, terutama di sisi konsumsi dan investasi, sehingga membutuhkan kebijakan fiskal yang proaktif dan kebijakan moneter yang akomodatif," ujar Yi dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) di Shanghai pada Jumat (6/9/2024).
People's Bank of China masih memiliki ruang untuk memangkas suku bunga, menurut Zou Lan, kepala departemen kebijakan moneter bank sentral yang mencatat minggu lalu bahwa rasio persyaratan cadangan rata-rata untuk lembaga keuangan adalah sekitar 7%.
Para analis telah memperkirakan penurunan suku bunga lebih lanjut dan pengurangan jumlah uang yang harus disimpan oleh para pemberi pinjaman sebagai cadangan, dengan September dipandang sebagai kesempatan yang potensial.
(bbn)