Imbas Merger, Waskita Tak Akan Lagi Garap Proyek Tol
Sultan Ibnu Affan
07 September 2024 12:30
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Badan Usaha Miliki Negara (BUMN) mengatakan PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) tidak akan lagi mengambil proyek jalan tol, seiring dengan rencana merger perusahaan dengan PT Hutama Karya (Persero).
Wakil Menteri BUMN Kartika Wirdjoatmodjo mengatakan, hal itu sebagai antisipasi perusahaan yang terus didera kerugian dalam proyek jalan bebas hambatan tersebut.
"Mereka tidak akan mengambil Tol lagi. Dulu kan memang mereka kena [rugi]-nya di Tol. Nah, kedepan mereka tidak akan ambil tol baru. Untuk tol, penugasan, semua ada di HK [Hutama Karya]," ujar Tiko, sapaan akrabnya di Jakarta, Jumat kemarin.
Tiko memastikan emiten konstruksi pelat merah tersebut akan teteap menyelesaikan sejumlah proyek tol yang saat ini masih dalam proses pembangunan, meliputi ruas Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi), penambahan ruas di Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu), dan Cibitung-Cimanggis (CCT).
Usai dirampungkan, lanjut Tiko, proyek itu nantinya juga dapat didivestasikan dan diharapkan dapat mengurangi jumlah utang Waskita.