Logo Bloomberg Technoz

Pada perdagangan kemarin IHSG ditutup melemah 31 poin atau 0,45% ke level 6.787. Sementara Ajaib Sekuritas dalam laporan memperkirakan IHSG bergerak pada level 6.754 - 6.865. Saham-saham yang jadi rekomendasi pada perdagangan hari ini adalah PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP), PT Pertamina Gas Negara Tbk (PGAS), dan PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA).

Sementara itu, Tim Research Phillip Securities Indonesia merekomendasikan, PT Astrindo Nusantara Infrastruktur Tbk (BIPI), PT Prima Andalan Mandiri Tbk (MCOL), PT Pertamina Gas Negara Tbk (PGAS).

Hari ini emiten Merdeka Battery Materials (MBMA) resmi mencatatkan sahamnya di pasar modal Indonesia. Pada listing perdana, saham MBMA naik 9,4% ke level Rp870 dari harga IPO perseroan Rp795, lantas kembali naik lebih tinggi 13,8% ke level Rp905.

Pada perdagangan regional Asia, bursa saham diproyeksikan bergerak bervariasi hari ini. Berdasarkan data sementara ini indeks Nikkei 225 naik 0,51% dan indeks Hang Seng Hong Kong turun 0,34%. Adapun indeks utama Dow Jones ditutup di zona hijau pada perdagangan semalam, dengan mencatatkan kenaikan 100 poin atau 0,3%.

(fad/wep)

No more pages