Logo Bloomberg Technoz

Luhut Soal Stok 10 Juta Barel Minyak RI: Mahal, Lagi Cari Tempat

Dovana Hasiana
05 September 2024 13:40

Kilang Minyak. (dok Bloomberg)
Kilang Minyak. (dok Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan pemerintah tengah mencari fasilitas penyimpanan yang bakal digunakan untuk pengelolaan Cadangan Penyangga Energi (CPE) berupa bahan bakar minyak (BBM) jenis bensin, liquefied petroleum gas (LPG), dan minyak bumi.

Dia tidak memungkiri pengelolaan CPE berpotensi membutuhkan anggaran yang besar. Dengan demikian, pemerintah tengah melakukan perhitungan untuk pengelolaan CPE tersebut.

“Ya kita cari tempatnya, karena kita tidak punya cadangan yang cukup sekarang. Jadi kita membuat [CPE]. Namun, itu kan mahal karena uang yang berhenti, jadi mesti dihitung berapa kira-kira yang bisa kita lakukan,” ujar Luhut saat ditemui di JCC, Jakarta Pusat, Kamis (5/9/2024). 

Luhut Binsar Pandjaitan./Bloomberg-Dimas Ardian

Perusahaan Asing

Di lain sisi, luhut mengatakan terdapat potensi di mana perusahaan luar negeri yang bakal menyimpan komoditas tersebut di Indonesia.