Logo Bloomberg Technoz

IHSG Dibuka Menguat 0,54%, Sinyal Terbaru The Fed Jadi Katalis

Muhammad Julian Fadli
05 September 2024 09:12

Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)
Layar pergerakan saham (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (9/3/2023). (Bloomberg Technoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Kamis (5/9/2024), dibuka menguat. Pada pukul 9.05, indeks mencatat kenaikan 41,13 poin atau setara dengan menguat 0,54% ke level 7.714.

Berdasarkan data perdagangan Bursa Efek Indonesia, volume perdagangan tercatat 1,2 miliar saham dengan nilai transaksi Rp620 miliar. Adapun frekuensi yang terjadi sebanyak 63.358 kali.

Sebanyak 233 saham menguat, dan 107 saham melemah. Sementara, 192 saham tidak bergerak.

Sentimen pada perdagangan hari ini utamanya datang dari global. Defisit perdagangan AS melebar ke level tertinggi dalam dua tahun pada Juli. Adapun defisit ini mencerminkan perdagangan akan kembali membebani Produk Domestik Bruto setelah mengurangi paling banyak sejak awal 2022 pada Kuartal kedua. 

Seperti yang diwartakan Bloomberg News, menurut data Departemen Perdagangan pada Rabu, defisit perdagangan barang dan jasa tumbuh 7,9% dari sebelumnya menjadi US$78,8 miliar.