Logo Bloomberg Technoz

Ikut Misa Agung Paus Fransiskus, Ini Daftar Lokasi Drop Off

Redaksi
04 September 2024 17:20

Upacara Penyambutan Kunjungan Kenegaraan Paus Fransiskus, Istana Kepresidenan Jakarta, 4/9/2024 (YouTube Setpres)
Upacara Penyambutan Kunjungan Kenegaraan Paus Fransiskus, Istana Kepresidenan Jakarta, 4/9/2024 (YouTube Setpres)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Paus Fransiskus akan memimpin misa akbar bersama lebih dari 80 ribu umat Katolik di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Kamis (05/9/2024). 

Kepolisian dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pun akan menerapkan sejumlah rekayasa lalu lintas untuk menjamin kelancaran acara tersebut. Salah satunya, penerapan rute dan lokasi penurunan penumpang atau drop off bagi umat Katolik yang ingin ikut dalam misa akbar tersebut.

Kepala Biro PID Divisi Humas Polri yang juga menjadi Kepala Satuan Tugas Humas Operasi Tribrata Jaya 2024, Brigadir Jenderal Tjahyono Saputro mengatakan rute drop off akan mempermudah para peserta memasuki lokasi Misa Akbar. Sebab, para peserta tidak diperkenankan untuk membawa kendaraan pribadi.

“Agar seluruh bus atau LO wajib mengikuti arahan petugas Kepolisian dan Dinas Perhubungan serta petugas lainnya,” kata Tjahyono, Rabu (4/9/2024).

Nantinya, bus tersebut akan melakukan drop off penumpang di beberapa pintu GBK. Lalu kemudian bus akan menuju sembilan titik kantong parkir yang disiapkan Polri.