Logo Bloomberg Technoz

Masih Tak Kompak, Harga Emas Antam Naik Saat Emas Dunia Turun

Hidayat Setiaji
04 September 2024 08:50

Ilustrasi Harga Emas Dunia. (Dok: Bloomberg)
Ilustrasi Harga Emas Dunia. (Dok: Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) naik pada perdagangan hari ini. Padahal harga emas dunia sedang merana. 

Pada Rabu (4/9/2024), emas Antam dibanderol Rp 1.406.000/gram. Naik Rp 2.000 dibandingkan hari sebelumnya.

Sementara harga pembelian kembali (buyback) oleh Antam ada di Rp 1.254.000/gram. Bertambah Rp 3.000 dari posisi kemarin.

Harga emas Antam masih kuat menanjak saat harga emas dunia turun. Kemarin, harga emas dunia di pasar spot ditutup di US$ 2.494,3/toy ons. Turun 0,12% dibandingkan hari sebelumnya.

Kini harga emas sudah turun selama 3 hari beruntun. Dalam 3 hari tersebut, harga terpangkas 1%. Selama seminggu terakhir, harga emas turun 1,23% secara point-to-point.