Pemerintah Kaji Penyesuaian Tarif Royalti Batu Bara, Bakal Turun?
Sultan Ibnu Affan
02 September 2024 12:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tidak menampik pemerintah masih membahas perihal kemungkinan untuk kembali menyesuaikan tarif royalti komoditas batu bara.
Direktur Pembinaan Pengusahaan Batu Bara Kementerian ESDM Surya Herjuna mengataka rencana penyesuain tersebut menyusul dalam masukan dari sejumlah pengusaha untuk mengkaji ulang aturan tarif tersebut.
"Penyesuaian tarif royalti sebenarnya usulan dari dunia usaha agar ada kajian penyesuaian, pemerintah masih dalam pembahasan. Belum ada kesimpulan naik turunnya," ujar Surya saat dihubungi, belum lama ini.
Surya mengatakan pemerintah saat ini masih mendalami sejumlah aspek yang meski dikaji lebih dalam yang nanti juga akan berpengaruh terhadap penerimaan negara agar tetap optimal.
"Tentu ada perubahan jika diperlukan," ujar dia.