Harga Emas Dunia Tak Bergerak, Emas Antam Ikut Stuck
Hidayat Setiaji
02 September 2024 09:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga emas Logam Mulia produksi PT Aneka Tambang (Persero) Tbk (ANTM) stagnan hari ini. Stagnasi yang searah dengan harga emas dunia.
Pada Senin (2/9/2024), emas Antam dibanderol Rp 1.401.000/gram. Sama persis dengan hari sebelumnya.
Sementara itu, harga pembelian kembali (buyback) ada di Rp 1.248.000/gram. Juga tidak berubah dari posisi kemarin.
Perkembangan harga emas dunia mempengaruhi harga emas Antam. Pada pukul 08:25 WIB, harga emas dunia di pasar spot hanya naik tipis 0,01% ke US$ 2.503,47/troy ons.
Laju harga emas melambat usai pekan lalu mencetak rekor tertinggi baru. Sepanjang Agustus, harga emas membukukan kenaikan lebih dari 2%. Bulan sebelumnya, harga melonjak 5,2%.