Logo Bloomberg Technoz

Pesan BPS Terkait Kelas Menengah RI

Redaksi
01 September 2024 14:00

Amalia Adininggar Widyasanti, Plt. Kepala BPS RI (Bloomberg Technoz/Azura Yumna)
Amalia Adininggar Widyasanti, Plt. Kepala BPS RI (Bloomberg Technoz/Azura Yumna)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan penduduk kelas menengah dan menuju kelas menengah menyumbang sekitar 81,49% terhadap total konsumsi penduduk Indonesia.

Berdasarkan hasil Susenas Maret 2024, penduduk kelas menengah menyumbang sekitar 38,28% total pengeluaran penduduk Indonesia. Sementara penduduk menuju kelas menengah menyumbang 43,21% terhadap total pengeluaran penduduk RI.

“Kelas Menengah Indonesia memiliki peran besar dalam mendukung perekonomian nasional. Karena itu, desain kebijakan yang berfokus pada Kelas Menengah khususnya penguatan daya beli, diperlukan untuk memperkokoh fondasi perekonomian Indonesia,” seperti dikutip dari siaran pers BPS, dikutip Minggu (1/8/2024).

Lebih lanjut, jumlah kelas menengah mencapai 47,85 juta orang atau 17,13% dari total penduduk. Sedangkan menuju kelas menengah sebanyak 137,50 juta orang atau sekitar 49,22% dari total penduduk.

Prioritas Pengeluaran Kelas Menengah

Pada tahun 2024, sebesar 41,67% pengeluaran kelas menengah yang diperuntukan untuk makanan dan minuman. Kemudian, pengeluaran kelas menengah untuk perumahaan untuk perumahan tercatat 28,5% dari total pengeluaran.