Yield 2Y turun 1,2 bps ke 6,439%. Sedangkan tenor 10Y bergerak sedikit ke 6,623%.
Mengacu data Kementerian Keuangan, asing membukukan pembelian surat utang negara sebesar Rp2,21 triliun pada 27 Agustus kemarin, setelah sehari sebelumnya menjual Rp4,08 triliun. Pada 22 Agustus lalu, asing membukukan pembelian sehari terbesar dalam lima tahun terakhir sebanyak Rp9,6 triliun di surat utang RI.
Sementara di pasar saham, asing kemarin membukukan jual bersih saham senilai Rp544 miliar, setelah pada Senin memborong Rp929,4 miliar.
Alhasil, selama Agustus hingga Senin kemarin, asing mencatat net buy US$933,8 juta saham selama bulan Agustus, nilai pembelian asing bulanan terbesar sejak April 2022 lalu, menurut data otoritas yang dikompilasi oleh Bloomberg.
(rui)