Logo Bloomberg Technoz

Kemendag Ajak Peritel Global Gandeng Lokal demi Tekan Impor

Pramesti Regita Cindy
28 August 2024 15:10

Pengunjung beraktivitas di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Barat, Minggu (14/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)
Pengunjung beraktivitas di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Barat, Minggu (14/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Moga Simatupang mengajak para peritel global untuk lebih banyak berkolaborasi dengan industri dalam negeri. Hal ini disampaikan Moga dalam acara Indonesia Retail Summit 2024 di Jakarta Utara, Rabu (28/8/2024).

Menurutnya, kolaborasi ini akan mengurangi ketergantungan peritel global pada bahan baku impor dan mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

"Di samping itu, kami mohon juga untuk peritel yang pemegang [lisensi] dan global, yang mungkin sudah saatnya, untuk berkolaborasi dengan industri dalam negeri. Kenapa kita harus terus mengimpor? Jika diproduksi dalam negeri, kita tidak perlu merusak persetujuan impor," ujar Moga dalam sambutannya.

Pengunjung beraktivitas di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Barat, Minggu (14/4/2024). (Bloomberg Technoz/Andrean Kristianto)

Moga berharap acara Indonesia Retail Summit 2024 dapat menjadi momentum bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dan ekonomi kreatif di Indonesia untuk meningkatkan kreativitas dan kualitas produk mereka, agar ke depannya produk UMKM dalam negeri bisa berdaya saing di pasar nasional dan internasional.

Adapun, Moga menyinggung ihwal percakapannya dengan pelaku industri ritel yang menyatakan bahwa produksi di Indonesia masih belum efisien.