Logo Bloomberg Technoz

Pengembangan tersebut meliputi perluasan layanan pembayaran digital ke sektor properti hingga hiburan. "Kami dapat menyediakan layanan payment gateway untuk pengembangan properti juga," ujar Azis, belum lama ini.

Dengan begitu, lanjut dia, perusahaan berharap dapat melantai di bursa pada 2027 mendatang. "[Rencana] itu belum. belum ada," bantah Ririek.

Finpay sendiri merupakan entitas usaha patungan antara Telkom dengan Bank Indonesia (BI). Telkom menggenggam saham Finpay sebesar 60% melalui anak usahanya, PT Telkom Metra.

Sedangkan, BI menggenggam sebanyak 40% melalui PT Mekar Prana Indah atau Yayasan Kesejahteraan Karyawan Bank Indonesia (YKKBI).

Berdiri sejak 2006, Finpay hingga saat ini telah memiliki lima produk yakni Finpay Billing, Finpay Voucher, Finpay Payment Gateway, Finpay Money, dan Finpay Remittance.

Saat ini, Finpay juga telah terhubung dengan 122 Biller, 90 Bank, 100 ribu outlet, 800 online merchant, dan telah bekerjasama dengan remittance company di 7 negara untuk menyediakan layanan pengiriman uang bagi pekerja migran Indonesia. 

Selain Finpay, entitas usaha perusahaan telekomunikasi pelat merah lain berniat IPO yakni PT Multimedia Nusantara (TelkomMetra), Admedika, dan PT Telkom Data Ekosistem (TDE) atau NeutraDC.

(ain)

No more pages