Lanjutnya, kata Airin, Megawati merupakan salah satu sosok perempuan yang dikaguminya dalam dunia berpolitik.
“Bagi saya salut seorang perempuan dengan usia beliau yang hari ini mampu memimpin partai politik. Presiden [perempuan] Indonesia yang pertama di Indonesia adalah Bu Mega” kata Airin.
Sebelumnya, Megawati dalam pidatonya di DPP PDIP kerap menyampaikan masukan yang keras usai memberikan surat rekomendasi atau B1 KWK kepada pasangan Airin-Ade senin lalu (26/8).
Salah satu yang mendapatkan perhatian lebih dari masyarakat adalah keputusan Megawati yang mengklaim bahwa Airin kini merupakan salah satu kader dari PDIP.
Hal tersebut dikarenakan Airin yang mulanya diusung oleh partainya sendiri, Partai Golkar, namun batal dilakukan oleh Golkar karena lebih memiliki untuk sepakat dengan KIM Plus mengusung pasangan Andra Soni-Dimyati.
(ain)